Custom domain blogspot di cpanel

Kali ini kami akan mencoba membuat tutorial lengkap mengenai melakukan custom domain blogspot di cpanel, mengingat ada beberapa layanan registrar domain yang tidak menyediakan fitur dns management sehingga proses custom domain blogspot memerlukan bantuan dari server lain. atau mungkin anda ingin melakukan custom domain ke blogger dan ingin menggunakan email atas domain tersebut di akun hosting sehingga anda tetap dapat membuat akun email sementara hostingnya mengguankan blogger.   hanya saja tutorial ini di peruntukkan bagi anda yang memiliki akun hosting cPanel.

Sebelum melanjutkan untuk mengikuti tutorial ini pastikan hal berikut :
  1. Pastikan anda telah memiliki nama domain aktif di layanan registrar domain manapun.
  2. Pastikan anda telah memiliki akun hosting cPanel yang masih aktif.
  3. Pastikan domain anda hostingnya telah di hubungkan.
  4. Pastikan akun hosting anda memiliki fitur addon domain
  5. Pastikan jatah addon domain di akun hosting anda masih tersedia (khusus untuk layanan hosting yang membatasi jumlah addon domain)

Umunya konfiguarsi ini akan berguna bagi anda yang telah memiliki beberapa nama domain aktif, dan hanya memiliki satu akun hosting cPanel.

Sebelum anda memulai, pastikan anda telah mengetahu nameserver dari layanan hosting anda tersebut, guna mengarahkan domain anda agar tertuju ke  server hosting tersebut

1# Tambahkan domain di menu add on domain


addon domain

2# Menambahakan  Nama domain di akun Blogspot


Dengan menambahkan domain di akun blogspot, mak anda akan mendapatkan nilai cname ke-1 dan cname ke-2Screenshot_10

3# Lakukan konfiguarsi di menu Advanced DNS Zone Editor


 Mengkonfiguarsikan cname ke 1 dan menambahkan cname ke 2 di zone editor yang ada di akun cPanel

Screenshot_11

dan hasilnya akan nampak seerti ini :

Screenshot_12

4# Konfigurasi terakhir di menu Advanced Dns Zone editor

Tambahkan ke 4 IP berikut sebagai A record :

216.239.32.21

216.239.34.21

216.239.36.21

216.239.38.21

Ke 4 Ip tersebut merupakan IP milik google, yang mana konfigurasi ini di butuhkan agar apabila domain anda di akses tanpa menggunakan www maka secara otomatis akan di alihkan ke www.namadomainanda.com , mengingat pada saat anda melakukan custom domain blogspot maka domain anda hanya akan dapat di akses dengan menggunakan www di depannya.

Screenshot_13

Dan hasil akhirnya akan nampak seperti ini :

Screenshot_14

Mengingat nama domain anda tujuannya adalah terhubung dengan layanan blogspot, maka konfigurasi IP yang masih mengarah ke server lain/selain blogger (dalam hal ini ke server hosting anda sendiri) agar  di hapus saja, dalam kasusu ini IP 202.150.209.124  adalah IP shared hosting yang saya gunakan.

5# Konfiguarsi di sisi blogspot agar domain anda selalu di alihkan ke www

Mengingat pihak blogspot hanya mengizinkan agar domain yang terhsot di layana mereka iu di akses dengan www, maka pastiakn anda mengkonfiguarsikan agar apabila domain anda di akses tanpa menggunaka www maka secara otomatis akan di alihkan ke www.

Untuk konfiguarsinya dapat di lakuakn mellaui halaman yang sama di mana anda melakuakn konfiguarsi custom domain,  dan cukup dengan meng klik link “Edit” pada bagain publishing maka anda akan di perlihatkan halaman berikut:

Screenshot_15

Nah, saya kira cukup begitu saja untuk proses custom domain blogspot dengan menggunakan cPanel, dan apabila ada yang ingin di tanykaan cukup tuliskan di kolom komentar.

Author: Reza MNR

Reza MNR bagian dari warga negara indonesia yang baik, ramah tidak sombong dan suka menabung. keinginan mulai menulis blog untuk berbagi apa yang di ketahui, jika anda merasa ada yang kurang dari cara saya menyampaikan, mohon untuk tidak segan menyampaikan koreksi ke email admin(at)idweb.id

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.